Spesifikasi dan harga ASUS ZenFone 3 Zoom Lengkap

Spesifikasi dan harga ASUS ZenFone 3 Zoom Lengkap


Spesifikasi dan harga ASUS ZenFone 3 Zoom Lengkap

ASUS mengungkapkan harga ZenFone 3 Zoom sebelum peluncurannya pada bulan Februari mendatang. Pengumuman harga ZenFone 3 Zoom untuk pasar Tiongkok ini bersamaan Asus ZenFone Pegasus 3S di Taiwan.

Model dengan dukungan memori internal berkapasitas 128GB ditawarkan seharga CNY3.999 atau sekitar Rp 5.099.000. Namun, ASUS tidak mengungkapkan penawaran harga untuk model dengan memori internal 32GB dan 64GB, meski diperkirakan lebih terjangkau.

Asus mengumumkan ZenFone 3 Zoom ini pada ajang Consumer Electronics Show 2017 di Las Vegas pada minggu lalu. Perusahaan asal Taiwan tersebut menghadirkan perangkat tersebut untuk penggemar fotografi mobile, dengan dukungan kamera belakang ganda 12MP+12MP.


Salah satu unit pada kamera belakang akan didukung sensor Sony IMX362, sementara unit lainnya akan didukung sensor aperture wide-angle f/1.7 dengan zoom optikal 2,3 kali. Sedangkan untuk kamera depan, ponsel ini dibekali kamera 13MP.

ZenFone 3 Zoom hadir dengan layar 5,5 inci Full HD AMOLED yang dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 5. Ponsel ini juga didukung oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 625, serta dengan sejumlah konfigurasi RAM dan kapasitas memori.

ASUS Zenfone 3 Zoom didukung oleh baterai berkapasitas 5.000 mAh, namun hadir dengan bodi ramping berketebalan 7,9 mm dan berbobot 170 gram. Perangkat ini merupakan perangkat dalam versi lebih baik dari ZenFone Zoom generasi sebelumnya, yang meluncur pada tahun 2015 lalu
Previous
Next Post »